22 November 2024, 8:53 am

Selamat, Fahrul dan Viki Terpilih Sebagai Ketua dan Wakil Ketua BEM Fakultas Hukum Unanda Palopo 


Palopo, batarapos.com – Setelah menjalani proses dan tahapan yang cukup alot, akhirnya Komisi Pemilihan Mahasiswa (KPM) menetapkan pasangan calon Nomor 1, Fahrul dan Viki sebagai ketua dan wakil ketua terpilih Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) periode 2022-2023.

Sebelumnya, proses pemilihan dilakukan selama dua hari, Minggu – Senin (5-6) Juni 2022, di Lantai II Aula Kampus Fakultas Hukum Universitas Andi Djemma (Unanda) Palopo.

Fahrul Ketua terpilih BEM Fakultas Hukum dari angkatan 2019, yang ditemui petang tadi, depan Kampus Fakultas Hukum Unanda menyebutkan, jika kemenangan tersebut adalah kemenangan bersama.

Kemenangan ini adalah kemenangan kita semua, kita adalah satu keluarga Fakultas Hukum Unanda. Mohon doa dan dukungannya,” tuturnya.

Kemenangan pasangan Fahrul dan Viki meraih suara 152, dari kelas eksekutif mendapat 35 suara, dan reguler 117 suara, kemudian pasangan calon nomor urut dua meraih 37 suara, dari kelas eksekutif 14 suara, dan reguler 23 suara, sementara pasangan nomor urut tiga meraih 109 suara, dari eksekutif 14 suara dan reguler 95 suara.

Tim batarapos.com/Dedi

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan