15 Maret 2025, 1:05 am

Hadiri Rapat Pleno Terbuka, Kapolsek Malangke : Saya Harap Para Cakades Tetap Rukun dan Damai

Luwu Utara, batarapos.com – Tahapan-tahapan Pemilihan kepala desa Takkalala, kecamatan Malangke, kabupaten Luwu Utara, sudah dilalui sampai pada pengambilan nomor urut Calon kepala desa (Cakades).

Hal itu dikatakan Kapolsek Malangke Kompol Alimin Pammu, saat menghadiri rapat pleno terbuka penetapan daftar pemilih tetap (DPT), penetapan Cakades dan pengambilan Nomor Urut Cakades, di Aula kantor Desa Takkalala, Jumat (2/9/2022) kemarin.

Saya berharap kepada masyarakat terkhusus kepada panitia pemilihan kepala desa (PPKD) agar semua tahapan-tahapan itu dilaksanakan harus sesuai prosedur, jangan ada yang melenceng dari aturan sehingga menimbulkan keresahan,” harap Kompol Alimin Pammu.

Ia juga berharap kepada para Cakades Takkalala agar tetap rukun dan damai.

Jadi saya harap kepada para cakades mulai selesai penetapan dan pengambilan nomor urut sampai selesai pilkades agar tetap rukun dan damai, tidak ada perbedaan-perbedaan karena kita ini semuanya saudara,” jelas Kapolsek Malangke Kompol Alimin Pammi.

Tidak ada yang namanya menang atau kalah, cuma karena kebetulan salah satu Cakades mendapatkan suara terbanyak,” sambungnya.

Lanjut, Kompol Alimin Pammu memutirkan bahwa siapapun yang nantinya meraih suara terbanyak itulah kepala desa Takkalala.

Itu perlu kita beri dukungan sepenuhnya, membatu mereka diroda pemerintahan yang ada di Desa Takkalala,” tuturnya.

Setelah Pilkades tidak ada lagi yang namanya kelompok-kelompok, atau mengatakan bahwa bapak/ibu itu dulu bukan pendukung saya tapi kita harus memikirkan bagaimana membangun desa Takkalala dengan baik ke depannya,” kuncinya.

Diketahui Calon kepala desa Takkalala yakni Nomor urut 01 Israfil, Nomor urut 02 Libra, Nomor Urut 03 Deddi, dan Nomor urut 04 Rosaldi.

Tim batarapos.com/Dedi

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan