Gotong Royong Pemdes Taripa, Kades : Kebiasaan Ini Perlu Dipertahankan

Luwu Timur, batarapos.com – Kegiatan Gotong Royong Pembersihan Lingkungan oleh warga Desa Taripa, Kecamatan Angkona kabupaten Luwu Timur, merupakan ciri dan kebiasaan yang masih mengakar sebagaimana ciri bangsa kita, Jumat (31/4/2021).

Masyarakat tentu menyadari kegiatan ini selain menjaga kebersihan, juga mempererat hubungan persaudaraan dan kekompakan dalam bermasyarakat.

Kepala Desa Taripa (Nyoman Purnawirawan) dalam arahannya selalu mengapresiasi dan bersyukur atas peran serta masyarakat semua dalam menjaga lingkungan.

Kebiasaan ini perlu diperlihatkan, ditanamkan dan menjadi teladan bagi generasi kedepan,” ujar Nyoman Purnawirawan.

Nyoman Purnawirawan juga mengatakan gotong royong hari ini, telah diarahkan di Lingkungan Dusun/RT masing masing, yang tersebar di 20 wilayah RT.

Saya harap bagi wilayah/warga yang belum berkesempatan saat ini, bisa meluagkan waktu pada kesempatan berikutnya, yang akan dikoordinir juga oleh Kepala Dusun dan Ketua RT masing masing,” imbuhnya.(Mus)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan