27 Juli 2024, 2:35 pm

Husler Hadiri Perayaan Odalan Umat Hindu di Kalaena

Umat Hindu di Kecamatan Kalaena menggelar perayaan Odalan yang berlangsung di Pura Dinasti I Gede Bendesa Manik Mas Desa Sumber Makmur. Kegiatan keagamaan umat Hindu ini juga di hadiri langsung Bupati Luwu Timur, H. Muhammad Thorig Husler, Sabtu (3/8/19).

Kedatangan Bupati disambut tarian Penyembrama oleh empat orang remaja. Tarian ini memang di peruntukkan untuk menerima tamu kehormatan.

Bupati Thorig Husler dalam sambutannya mengaku bersyukur mendapat undangan dari rumpun keluarga di Pura I Gede Bendesa Manik Mas. Menurut Husler, Pemerintah daerah sangat mendukung setiap kegiatan keagamaan yang di lakukan umat beragama diwilayahnya.

Dirinya mengaku berusaha untuk selalu hadir disetiap perayaan keagamaan umat beragama tanpa membeda-bedakan. Ia juga menitip pesan agar wilayah Luwu Timur yang heterogen ini harus tetap dijaga toleransi dan kebersamaan antar umat beragama.

“Saya bersyukur umat Hindu di Luwu Timur selalu menjaga toleransi dan keberagaman. Semoga ini tetap terpelihara,” jelasnya.

Ia juga mengingatkan bahwa masih banyak infrastruktur yang belum diselesaikan, namun Pemerintah daerah akan tetap fokus untuk menyelesaikan semua program yang telah direncanakan.

“Pemerintah daerah akan terus membangun infrastruktur sepanjang masyarakat tetap menjaga kondisi daerah tetap kondusif,” tambahnya.

Orang nomor satu di Luwu Timur ini juga mengatakan bahwa, tempat persembahyangan Melasti umat Hindu di Pantai Ujung Suso telah rampung. Silahkan dimanfaatkan dan dijaga dengan baik. (hms/ikp/kominfo)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan