19 April 2024, 4:44 pm

Kematian Ternak Babi di Tomoni Timur Capai 8 Ribu Ekor Akibat Virus African Swine Fever

Luwu Timur, batarapos.com – Angka kematian ternak babi milik warga terus mengalami peingkatan akibat wabah virus African Swine Fever atau deman babi Afrika.

Khusus di kecamatan Tomoni Timur, kabupaten Luwu Timur hingga hari Jumat 12 Mei 2023 terdata sudah 8.081 ekor babi yang  mati dari total ternak warga sebanyak 12.054 ekor di 8 Desa.

” Angka ini terus bertambah karena masih banyak yang bergejala, per hari angka kematian capai 300an ekor, ternak yang sudah terpapar tidak akan bertahan,” Ucap drh. Gusti Ngurah kepada batarapos.com

Pemerintah kecamatan dan Polsek Tomoni Timur pun sudah menyiapkan lahan sebagai tempat penguburan massal ternak babi yang mati.

Warga yang ternaknya mati diimbau agar membawa dan menguburkan dilahan yang sudah disiiapkan.

” Sudah ada lahan disiapkan, jadi tidak ada lagi warga yang membuang bangkai ke sungai dan irigasi,” Kata Kapolsek Tomoni Timur, IPDA. Andi Muhtar.

Tim batarapos.com

 

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan