27 Juli 2024, 4:43 pm

Kepolres Luwu Utara, Ringkus Empat Pemuda Pesta Sabu

Masamba, Batarapos.com – Satuan Reserse Narkoba Polres Luwu Utara berhasil meringkus empat pemuda tanggung di Desa Giri Kusuma, Kecamatan Malangke, Kabupaten Luwu Utara, Sulsel.

Keempat pemuda tersebut lagi asyik pesta narkoba jenis sabu disalah satu rumah kebun di Dusun Rk2, Desa Giri Kusuma langsung diringkus oleh unit narkoba polres Luwu Utara, pada hari Kamis (17/10/19) sekitar pukul 03.30. Wita, dini hari.

Diantaranya Rival (32), Her (29), Arm (34) dan Tan (28) keempatnya warga Desa Giri Kusuma, Kecamatqn Malangke, Kabupaten Luwu Utara.

Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy FS Samola melalui Kasat Narkoba AKP Aswan mengatakan bahwa keempat pelaku sedang pesta narkoba disalah satu rumah kebun di Desa Giri Kusuma.

“Dan berkat informasi warga setempat bahwa dirumah kebun sering terjadi pesta narkoba sehingga unit Narkoba langsung mengendap dan melakukan penangkapan terhadap tersangka,” kata AKP Aswan.

“Barang bukti yang berhasil diamankan, Narkoba jenis sabu, 0,28 dan 0,09 gram serta Satu buah alat isap (Bong) terbuat dari botol cap kaki tiga dan pipetnya, Satu buah kaca (pirex), Dua buah korek gas, Satu jarum alat pengantar api, dan Satu buah gunting,” terang Kasat Narkoba Polres Luwu Utara kepada media.

Ia menambahkan bahwa “Barang bukti tersebut ditemukan dilantai, dan keempatnya ditangkap saat sedang mengkonsumsi narkoba jenis sabu di rumah kebun, keempat pemuda langsung digiring kepolres Luwu Utara untuk melakukan penyelidikan dan pengungkapan,” ungkap AKP Aswan. (Drs)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan