Luwu Timur, batarapos.com – Ibu ketua Bhayangkari Daerah Sulawesi Selatan Shinta Nana Sudjana kunjungan kerja (Kunker) di Polsek Mangkutana disambut marching band Polisi cilik (Pocil) TK Kemala Bhayangkari 27 Cabang Luwu Timur, Senin (13/6/22).
Istri Kapolda Sulawesi Selatan Irjen. Nana Sudjana itu didampingi Ketua Bhayangkari Luwu Timur berkunjung ke Polsek Mangkutana dalam rangka kunjungan kerja TK Kemala Bhayangkari 27 Cabang Luwu Timur.
Tiba di Polsek Mangkutana, Ketua Bhayangkari Daerah Sulawesi Selatan Shinta Nana Sudjana melihat langsung ruangan belajar TK Kemala Bhayangkari 27 Cabang Luwu Timur sembari membagikan bingkisan terhadap puluhan murid TK.
Usai membagikan bingkisan, ketua Bhayangkari selanjutnya menyaksikan pertunjukan anak TK Kemala Bhayangkari 27 cabang Luwu Timur seperti tarian dan pertunjukan lainnya.
“Ibu Ketua Bhayangkari hadir dalam rangka giat kunjungan ke TK Bhayangkari di Polsek Mangkutana, beliau bersama Bapak Kapolda tiba di Luwu Timur, hanya saja bapak Kapolda ada kunjungan ke wilayah lain sehingga hanya ibu ketua Bhayangkari Sulawesi Selatan yang hadir,” Kata Kapolsek Mangkutana AKP. Nyoman Sutarja.
Ibu ketua Bhayangkari Daerah Sulawesi Selatan Shinta Nana Sudjana sebelum berkunjung ke Polsek Mangkutana telah menghadiri beberapa kegiatan saat tiba di Luwu Timur, rencananya kegiatan ketua Bhayangkari Sulawesi Selatan bersama Kapolda Sulawesi Selatan berlangsung selama dua hari di Luwu Timur.
Tim batarapos.com