Jeneponto, batarapos.com – Menyikapi hasil rapat pimpinan yang disepakati untuk membentuk tim penanganan pemulihan pasar setral Karisa yang pada tanggal 24 september 2020 dilalap si jago merah. Rapat yang dilaksanakan secara terbatas bertempat diruang rapat wakil bupati, Selasa (28/9/2020).
Dalam rapat tersebut dihadiri oleh Kadis perindag, asisten ekonomi, kasatpol PP, Kadishub, camat Binamu, Kabag Hukum, dan kabag pemerintahan.
Pada rapat tersebut disepakati bahwa yang jadi ketua tim pemulihan ialah wakil Bupati Jeneponto H.Paris Yasir dengan Bupati selaku pengarah, beserta Kapolres, Dandim 1425 dan Kajari Jeneponto.
Iksan Iskandar mengatakan bahwa hari ini saya perintahkan segera pergunakan fasilitas yang ada untuk merelokasi para pedagang,
“Semua diatur secara baik dan kesampingkan ego masing – masing, pemerintah akan tetap hadir disetiap kebijakan untuk kemaslahatan bersama,” ungkap Iksan Iskandar Bupati Jeneponto.
Setali dengan pernyataan Iksan Iskandar, wakil bupati H. Paris Yasir mengatakan bahwa tim akan mengambil langkah strategis dalam mempercepat realokasi para pedagang sehingga ada kepastia.(Ridwan Tompo).