Morowali, batarapos.com – Tanggul kolam di area tambang PT. Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) yang jebol merendam ratusan rumah warga di Desa Bahomakmur, Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, Sabtu (23/4/22) siang tadi.
Penampakan tanggul yang jebol lebarnya puluhan meter berada diatas bukit kilometer 2, tampak disekitar kolam merupakan area pasca tambang, tanggul di kolam ini kabarnya sementara dalam proses pekerjaan oleh PT. MRP.
Saat proses pekerjaan tanggul, tiba-tiba jebol, dan merendam rumah penduduk, banyak sepeda motor warga ikut terseret arus air campur lumpur saat kejadian.
” Begini penampakan kolam yang tanggulnya jebol, kalau dibendung-bendung begini lagi bisa-bisa habis orang dibawah lagi kalau jebol,” Ucap warga saat mendokumentasikan area kolam yang jebol.
Air yang dibendung dalam kolam itu belum diketahui akan digunakan untuk apa, namun warga berharap agar tidak ada kegiatan bendung kolam diarea tersebut yang sewaktu-waktu mengancam keselamatan warga.
Akibat banjir itu, banyak warga terpaksa harus mengungsi lantaran rumah mereka masih tergenang banjir campur lumpur.
Tim batarapos.com