Liputan : Mhail
Luwu Timur, batarapos.com – Personel Polres Luwu Timur bersama Polsek Malili melakukan pengawasan serta pengaturan lalu lintas dalam proses pendistribusian BBM di SPBU 74.929.46 di desa Ussu.
Hal tersebut dilakukan guna memastikan penyaluran BBM tepat sasaran.
Berdasarkan pantauan media ini di lokasi SPBU Ussu,terdapat ratusan antrian kendaraan roda dua maupun roda empat yang berada dilokasi sejak dini hari.
Sementara itu operator SPBU Ussu melakukan pengisian berdasarkan edaran pemerintah kabupaten Luwu Timur dimana kendaraan roda dua (motor) diisi sebanyak Rp.50 000 sedangkan untuk mobil sebanyak Rp.200 000.
Erwin menyampaikan apresiasinya kepada personel Polres Luwu Timur atas atas kehadirannya untuk melakukan pengawasan dan pengaturan di SPBU Ussu.
” Saya pribadi menyampaikan terima kasih kepada pihak kepolisian yang telah hadir dilokasi ini karena mereka membantu mengatur lalu lintas serta mengawasi penyaluran BBM, “ujarya.
Dirinya juga berharap agar pihak pemerintah melakukan pengawasan disetiap pengecer karena tidak menutup kemungkinan masih ada yang menjual BBM lebih mahal.













