14 Maret 2025, 4:09 am

Safari Ramadhan di Kecamatan Malangke, Bupati : Manfaatkan Bulan Ramadhan untuk Memperkuat Iman dan Takwa

Liputan : Dedi

Luwu Utara, batarapos.com – Bulan suci Ramadhan bukan hanya menjadi momen untuk memperkuat iman dan takwa, tetapi juga menjadi penggerak roda perekonomian masyarakat.

Kehadiran para pedagang yang menjajakkan takjil menjadi bukti nyata bagaimana Ramadhan memberikan dampak positif bagi sektor ekonomi lokal.

“ Kita harus memanfaatkan bulan Ramadhan ini untuk memperkuat iman dan takwa, serta mendorong percepatan roda perekonomian dengan belanja di lapak mereka, sehingga kita dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” Ujar Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, dalam kegiatan Safari Ramadhan di Kecamatan Malangke, tepatnya di depan kantor Camat Malangke, Rabu (12/03/2025) kemarin.

” Safari Ramadhan dapat memberikan manfaat yang luas, baik dalam aspek spiritual maupun kesejahteraan ekonomi masyarakat,” Sambungnya.

Lebih lanjut, Andi Rahim menegaskan komitmennya dalam mendukung pengembangan usaha lokal.

“ Kita berharap perputaran roda perekonomian seperti ini tidak hanya ada pada bulan Ramadhan, tapi di bulan-bulan lainnya juga tetap menggeliat. Apapun nantinya yang pemerintah lakukan untuk membantu para pelaku usaha, Inshaa Allah akan kita lakukan, termasuk mendorong perbankan untuk dapat memberikan bantuan modal,” Jelasnya.

Dalam kesempatan ini, Andi Rahim juga menyerahkan santunan kematian dari BPJS Ketenagakerjaan kepada tiga ahli waris nelayan yang meninggal dunia.

“ Hari ini kita menyerahkan santunan kematian kepada peserta BPJS Ketenagakerjaan yang dialokasikan oleh pemerintah daerah. Terkait program perlindungan seperti ini tentu akan kita teruskan dan berupaya memperluas jangkauannya,” Tutupnya.

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan