Gowa, batarapos.com – Patut bersyukur dan bangga, atas diresmikannya kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo Kabupaten Gowa, yang terletak di Jalan Mangka Daeng Bombong Nomor C 11 Kelurahan Bonto-Bontoa, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Kamis (9/01/2020).
Dalam peresmian Kantor baru ini di tandai pengguntingan pita oleh Sekretaris Wilayah Partai Perindo Sulsel (Hilal Syahrim, ST), dan turut mendampingi para Anggota DPRD Gowa dari Partai Perindo, Ketua DPD Perindo Gowa (Andriyadi, ST), Sekretaris Perindo Gowa (Rafandi Djalil Yusuf,S.M), Bendahara (Hasni), Wakil Bendahara (Nirmala Sari), Wakil Ketua (Firdaus Lengu), Wakil Ketua (Yanti), Muh. Ukkas Anggota dan Sri Dewi Astuti Anggota.
Turut hadir dalam acara ini Ketua KPU Gowa Muhtar Muis, jajaran pengurus DPC Perindo se Kabupaten Gowa, tokoh masyarakat, perwakilan organisasi masyarakat (ormas) serta beberapa tamu undangan lainnya.
Ketua DPD Perindo Gowa, Andriyadi ST, dalam sambutannya mengatakan, dengan adanya kantor baru ini bersama para pengurus semakin termotivasi untuk menjalankan amanah partai.
“Semoga keberadaan kantor ini juga bukan saja bagi orang Perindo akan tetapi menjadikan sebagai ruang reprentase untuk membangun komunikasi dalam menyerap aspirasi seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Gowa sekaligus untuk menunjukkan komitmen kita sehingga nantinya bisa mengangkat jumlah pemilih dalam pilkada nantinya, sehingga Gowa ini bisa keluar dari zona merah pada Pilkada nanti,”ucapnya.
Lanjut dikatakan Andriyadi bahwa keberadaan kantor baru ini semoga bisa membawa manfaat perubahan di Kabupaten Gowa yang lebih baik, meskipun Perindo partai baru berpolitik namun akan berupaya menang di wilayah Gowa pada pemilihan kepala daerah nanti.
“Terkait dukungan pilkada 2020, kita serahkan ke DPP kalau sudah keluar surat keputusan saya sebagai pekerja di kabupaten siap menjalankan perintah dan ini wajib saya laksanakan, dan kita akan pertanggung jawabkan dunia- akhirat,” cetusnya.
Ditempat yang sama, Sekretaris Wilayah Perindo sulsel, Hilal Syahrim ST, melalui sambutannya mengatakan, Kehadiran Perindo bukan semata untuk meramaikan perpolitikan di tanah air, Tapi untuk ikut andil dalam membangun Bangsa dan Negara sebagai tujuan dalam mewujudkan Indonesia Sejahtera.
“Partai Perindo memang partai baru berpolitik, namun kita akan berupaya agar kedepan Perindo ini semakin melebarkan sayapnya dan lebih dikenal sehingga masyarakat lebih menyukai partai dan melalui keberadaan kantor ini akan menjadikan penggerak kemenangan di Pilkada Gowa,” jelasnya.
”Dalam peresmian kantor DPD Perindo di Kabupaten Gowa ini kita berharap baik para anggota DPRD Gowa dari Perindo, pengurus dan para kader agar tetap solid serta memegang loyalitas yang tinggi dan tetap menjaga nama baik dan nama besar Partai Perindo agar di masa yang akan datang membawa pembaharuan tentang sikap yang baik dimata masyarakat Kabupaten Gowa,”tutupnya.(Ridwan Tompo)