20 April 2024, 6:38 pm

Soal Jalan Rusak di Burau, DPRD Luwu Timur Siap Kawal Aspirasi Masyarakat dan Mahasiswa

Luwu Timur, batarapos.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Luwu Timur menerima langsung Aspirasi Pemuda Mahasiswa Luwu Timur Kecamatan Burau terkait dengan rusaknya ruas jalan Trans Sulawesi yang berada di kecamatan Burau.

Rombongan Aliansi Pemuda Mahasiswa Luwu Timur itu dipimpin Ardiansyah, mereka disambut diruang Aspirasi DPRD Luwu Timur oleh Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin, S.Ag, Wakil Ketua II DPRD Luwu Timur, H.Usman Sadik,S.Sos, serta anggota DPRD, H.M Sarkawi Hamid, M.Si dan Badawi Alwi, SE, Jum’at (13/5/22).

Dalam aspirasinya, Ardiansyah dan kawan-kawan menyampaikan kondisi Ruas Jalan Trans Sulawesi yang hingga saat ini yang belum ada penanganan baik dari pemerintah Daerah maupun Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Kami sudah pernah menyampaikan kepada pihak pemerintah daerah kabupaten Luwu Timur terkait dengan penanganan Ruas Jalur Poros Trans Sulawesi yang berada di kecamatan Burau rusak parah dan belum ada penanganan,” Ungkap Ardiansyah.

Mendengar aspirasi itu, Ketua DPRD Luwu Timur segera akan mengagendakan pertemuan dengan pihak Dinas PUPR, mengingat jalan tersebut juga sudah banyak menelan korban.

Aspirasi Adik-adik terkait dengan kondisi rusaknya jalan poros trans Sulawesi yang ada di kecamatan Burau yang telah banyak memakan korban DPRD Luwu Timur akan secepatnya melakukan pertemuan dengan Dinas PUPR untuk mencari Solusi terkait dengan masalah Kerusakan Jalan tersebut,” Sambut Aripin.

Ditempat yang sama, Wakil Ketua II DPRD Luwu Timur mengatakan dalam waktu dekat pihaknya juga akan melakukan pertemuan dengan Pihak Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Provinsi Sulawesi Selatan untuk meminta keterangan dan melaporkan Kondisi Ruas Jalan Poros Trans Sulawesi yang saat ini mengalami rusak Parah.

Kami pimpinan dan Anggota DPRD rencana pekan depan akan melakukan pertemuan dengan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Provinsi Sulawesi Selatan di Makasar untuk melaporkan Kondisi jalan yang ada di kecamatan Burau,” kata Usman.

Mendengar jawaban pimpinan DPRD Luwu Timur, Aliansi masyarakat Pemuda Mahasiswa Luwu Timur yakin bahwa DPRD Luwu Timur berkomitmen untuk mengawal aspirasi Masyarakat terkait dengan Rusaknya Ruas Jalan Poros Trans Sulawesi yang telah banyak memakan korban.

Tim batarapos.com/ril/sek

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan