2 Januari 2026, 8:46 pm

Mahasiswa KKNT Universitas Cokroaminoto Palopo Laksanakan Kegiatan 1000 MaskerĀ 

Luwu Utara, batarapos.comĀ – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) universitas Cokroaminoto Palopo laksanakan salah satu program kerjanya, yakni 1000 masker untuk kecamatan Malangke Barat, kabupaten Luwu Utara, Jumat (12/3/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan dibeberapa desa yang ada di Malangke Barat yaitu, Desa Cenning, Desa Pao, Desa Kalitata, Desa Arusu dan Desa Waetuo.

Kegiatan ini dihadir Pemerintah Kecamatan Malangke Barat, Forkopincam, Personil Koramil 2403-10 Malangke Barat, Pemerintahan Desa yang ada di Malangke Barat, serta Mahasiswa Perseta KKNT Universitas Cokroaminoto Palopo.

Kegiatan 1000 masker ini adalah salah satu program kerja Mahasiswa KKNT, kecamatan Malangke Barat universitas Cokroaminoto Palopo, serta ada juga beberapa kegiatan program kerja yang sudah kami laksanakan sebelumnya yaitu, penanaman sayur organik dan pendampingan belajar online maupun offline.

KepadaĀ batarapos.com Kamil Nur Selaku kordinator kecamatan mengatakan Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menggunakan masker sekaligusĀ  salah satu bentuk upaya pencegahan serta memutus mata rantai penyebaran covid-19.

Masker salah satu alat pelindung diri yang penting digunakan selama pandemi covid-19 sebab virus Corona yang menular lewat percikan air liur, bisa dihalau lewat penggunaan penutup hidung dan mulut itu” ujar Kamil Nur.

Lanjut dikatakan “Pemerintah dan masyarakat sangat merespon baik kegiatan ini, karena kegiatan ini secara tidak langsung juga membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus covid-19, serta masyarakat merasa dipedulikan kesehatannya. Jumlah masker yang kami bagikan sekitar 1000 lembar, sehingga kegiatan ini kami namai 1000 masker untuk Malangke barat,” ungkapnya.

Kamil Nur juga mengucapkan rasa terimakasih kepada pihak-pihak yang ikut Serta dalam kegiatan ini.

Saya mewakili mahasiswa peserta KKN Tematik kecamatan Malangke Barat, universitas Cokroaminoto Palopo mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak-pihak yang ikut membantu dalam kegiatan ini, serta memberikan kami izin untuk melaksanakan kegiatan 1000 masker untuk kecamatan Malangke Barat dan kami juga akan laksanakan kegiatan edukasi cuci tangan yang baik dan benar,” tutup Kamil Nur.(Rival)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

38,000FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan