29 Maret 2024, 9:20 am

Camat Baebunta Hadiri Kampanye Pemaparan Visi, Misi dan Program Kerja Cakades Sassa

Luwu Utara, batarapos.com – Camat Baebunta hadiri kampanye pemaparan visi, misi dan program kerja (Proker) calon kepala desa Sassa, di aula kantor desa Sassa pada hari Jum’at (2/7/2021).

Kegiatan dihadiri langsung oleh camat Baebunta (A. Yasir Pasandre, S.sos., M.si), kepala puskesmas Baebunta, kanit intelkam polsek Baebunta (AIPDA Salam), BPD desa Sassa, Pjs kepala desa Sassa (Muh. Asnur), bhabinkamtibmas desa Sassa (Bripka Hasdar), babinsa desa Sassa (Serda Asrul), PPKD desa Sassa, masyarakat desa Sassa, dan masing-masing calon kepala desa Sassa.

Saya selaku pemerintah diwilayah kecamatan Baebunta, setelah memperhatikan dari awal sampai akhir menyangkut masalah tahapan ke delapan, pemaparan visi, misi para calon kepala desa, sejauh ini kami memantau alhamdulillah, sudah melalui protokol kesehatan yang diterapkan oleh panitia PPKD,” Kata A. Yasir Pasandre, S.sos., M.si selaku camat Baebunta.

Camat Baebunta melanjutkan, dari lima calon kepala desa ini alhamdulillah didalam berdemokrasi damai, terciptalah di desa Sassa ini dan merupakan contoh bagi desa-desa lain, alhamdulillah desa Sassa melaksanakan kegiatan dengan baik.

Oleh karena itu harapan pemerintah  adalah, mari kita cipatakan demokrasi yang damai demi terwujudnya Luwu Utara yang maju dan bangkit lagi” ucap camat Baebunta.

A. Yasir Pasandre, S.sos., M.si juga berharap kepada masing calon kepala desa jangan hanya karena beda pilihan hubungan silaturahim sampai terputus.

Harapan kami selaku pemerintah kecamatan persoalan beda pilihan/beda warna itu merupakan hal yang lumrah/ wajar dalam demokrasi, maka dari itu kami berharap jangan sampai karena pesoalan itu kita putus hubungan silaturahim, karena mengingat yang maju sebagai kepala desa sassa ini, masi ada hubungan kelaurga satu sama lain, sehingga jangan sampai ada geb-geb baik itu calon maupun para tim-tim sukses masing-masing dari para calon kepala desa sassa ini” harapnya.

Camat Baebunta juga berpesan kepada masyarakat untuk hadiri dan memberikan hak pilihnya pada tanggal 14 Juli mendatang.

Pesan kepada masyrakat jangan sampai ada golput dan juga tidak tidak pada tanggal 14 Juli mendatang karena satu suara menentukan salah satu pemenang calon kepala desa, serta saya selaku camat Baebunta berpesan kepada pemerintah desa, apa yang menjadi program dan visi, misi yang dilaksanakan oleh masing-masing calon itu, tetap kita akan simpan dan menjadi tagihan kepada mereka yang terpilih sebagai kepala desa,” ujarnya.

Selaku pemerintah harapan kami kepada masing-masing calon kepala desa, siapapun yang terpilih nantinya jangan ada dusta diantara kita, maksudnya bahwa program yang dilaksanakan itu, bukan lagi program secara tim, tetapi menjadi program desa secara keseluruhan, dan satu kata untuk masing-masing cakades, program itu adalah program masyarakat desa Sassa” tutup Camat Baebunta.(Rival)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan