Liputan : Tim batarapos.com/Idha
Editor : Idha Lestari
Luwu Timur, batarapos.com – Guru Penggerak Luwu Timur laksanakan rapat kerja dan family gathering di Taman kehati sawerigading wallacea Sorowako, sabtu (09/09/2023).
Setelah mendapatkan Surat Keputusan Pembentukan Komunitas dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Luwu Timur, Komunitas Guru Penggerak Luwu Timur langsung bergerak cepat. Sebanyak 24 orang anggota Komunitas Guru Penggerak Luwu Timur laksanakan Rapat Kerja dan Family Gathering sebagai langkah awal menjalankan program kerja.
Kegiatan ini diawali dengan Safety Talk, yaitu pengarahan terkait aturan dan tata tertib selama berada di lokasi kegiatan yang dipandu oleh Ceriati Bahagia Rannu, Guru SMP YPS Singkole. Lalu dilanjutkan dengan rapat kerja yang dipimpin langsung oleh Ketua Komunitas, Irmal Gunawan, Guru SMP Negeri 1 Mangkutana.
Setiap Bidang mengajukan program yang akan mereka laksanakan lalu dibahas dan disepakati bersama. Kegiatan berlangsung lancar dan santai dan sangat kekeluargaan.
Setelah Rapat Kerja, kegiatan selanjutnya yaitu Fun Games, peserta dibagi menjadi beberapa kelompok dan melakukan perlombaan yang sangat seru. Setelah perlombaan, dibagikan pula bingkisan untuk para juara.
Kegiatan ditutup dengan Site Tour bersama keluarga, yaitu berkeliling menikmati suasana di lokasi. Ada banyak spot foto dan hal menarik yang bisa dilihat, misalnya tempat pembibitan tanaman, penangkaran rusa, dan pajangan alat-alat berat yang biasa digunakan oleh PT Vale.
Rijal Hamid, Guru SDN 164 Pertasi Kencana, sebagai salah satu peserta kegiatan merasa kagum dengan suasana di lokasi.
” Suasana di Taman Kehati sangat indah dan tertata rapi. Semua tumbuhan sangat terawat serta kebersihannya juga terjaga. Ini pertama kalinya saya berkunjung, dan saya sangat kagum melihat semua yang ada di sini, terutama pajangan alat beratnya yang sangat besar.” Tutupnya.