
Liputan : Tim
Luwu Timur, batarapos.com – Jalan Trans Sulawesi di Desa Kasintuwu, kecamatan Mangkutana, Luwu Timur longsor lagi, Jumat sore 21 Maret 2025.
Akibat longsor tersebut, akses penghubung Sulawesi Tengah dan Luwu Timur tertutup total.
Kapolsek Mangkutana AKP. Simon Siltu membenarkan kejadian tersebut, menurutnya longsor baru saja terjadi.
Saat ini pihaknya tengah berupaya mencari alat berat untuk membersihkan material longsor dari badan aspal.
” Iya longsor lagi tadi sore, anggota sudah ke lokasi, kita baru upayakan cari alat berat,” Kata Kapolsek.
Bagi pengendara yang akan melintas dari Luwu Timur ke Sulawesi Tengah maupun sebaliknya agar menunda untuk sementara, hingga material longsor dievakuasi dari badan jalan.