27 Desember 2024, 9:46 am

Melalui Dana CSR, PT. CLM Bangun Lapangan Sepak Bola di Malili

Luwu Timur, batarapos.com – PT. Citra Lampia Mandiri (CLM) mendukung pemerintah untuk memajukan olahraga di kabupaten Luwu Timur.

Itu terbukti dengan adanya fasilitas olahraga berupa lapangan sepak bola yang dibangun oleh PT. CLM di ibu kota kabupaten tepatnya di Desa Puncak Indah, kecamatan Malili.

Lapangan sepak bola ini dibangun  melalui dana CSR PT. CLM yang bergerak dibidang pertambangan, pembangunan lapangan ini pun anggarannya miliaran rupiah.

Kondisi lapangan saat ini dalam tahap pembenahan yang diupayakan tuntas selanjutnya diserahkan ke Pemerintah kabupaten Luwu Timur.

” Kita upayakan cepat selesai untuk segera dimanfaatkan,” Kata Eksternal PT. CLM, Fauzi.

Tidak hanya fasilitas olahraga, PT.CLM juga diketahui telah banyak terlibat dalam mendukung program pemerintah dari segi pendidikan, kedehatan dan pemberdayaan masyarakat.

Tim batarapos.com

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan