Luwu Timur, batarapos.com – Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Luwu Timur menggelar Musyawarah Kecamatan (Muscam) di Kecamatan Wasuponda, Rabu (2/3/22).
Muscam ini dipimpin langsung ketua Harian PMI HM. Sarkawi A. Hamid yang juga menjabat sebagai anggota DPRD Luwu Timur mewakili Ketua PMI Kabupaten Luwu Timur Drs. H. Budiman, M.Pd.
Selaku ketua harian PMI Luwu Timur, Sarkawi mengapresiasi pengurus PMI Kecamatan Wasuponda atas terselenggaranya Muscam PMI sesuai jadwal yang ditetapkan.
“Kami sangat mengapresiasi atas terselenggaranya Muscam ini meskipun dengan protokol kesehatan yang ketat, saya ucapkan terima kasih kepada ketua Dewan pembina PMI Kecamatan, para pengurus dan khususnya Panitia yang telah sukses mengantarkan pelaksanaan Muscam hari ini,” Sambut Sarkawi.
Muscam yang berlangsung menurut Sarkawi, telah diatur dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PMI yang memiliki tiga point penting.
Lebih jauh politisi Gerindra ini juga memaparkan bahwa para pengurus PMI ke depan harus lebih bersemangat mengingat PMI mengemban misi suci dan mulia.
“Tiga point penting itu Menilai dan mengevaluasi pelaksanaan program PMI pengurus sebelumnya, Menyampaikan rencana pokok-pokok Program PMI lima tahun ke depan dan Memilih pengurus Baru periode lima tahun kedepan, PMI ke depan harus lebih bersemangat karena kita memiliki misi yang suci dan mulia yaitu bagaimana bisa membantu jiwa manusia melalui pendekatan kemanusiaan dan penanganan musibah dan atau Bencana Alam yang sewaktu waktu dapat terjadi,” Ujar ketua Harian PMI yang juga menjabat Anggota DPRD Luwu Timur.
Selain ketua Harian PMI, juga hadir dalam Muscam ini, wakil ketua Pokja UDD PMI dr. Ramna Minggus, Koordinator Muscam se Kabupaten Luwu Timur Drs.andi Azhari dan Bendahara PMI, Bannawati. ST,. M.M. Camat Wasuponda selaku Ketua Pembina Unsur Tripika dan para Undangan dan Peserta dari berbagai unsur.
Tim batarapos.com