Luwu Timur, batarapos.com – Nahas nasib Baharuddin Abu alias Simponi (50) lengan kanannya nyaris putus akibat diparangi oleh Ridwan alias Rido (32) di pasar Kuwarasan Kecamatan Tomoni, Kabupaten Luwu Timur, Minggu (8/3/2020) sekitar pukul. 07.15 wita.
Menurut saksi mata, korban yang bekerja sebagai penjual ikan ini tiba dipasar Kuwarasan untuk menjual ikan, saat hendak turun dari motornya, tiba-tiba pelaku menyerangnya menggunakan parang hingga mengenai lengan kanan korban yang nyaris putus.
Korban yang sudah terkapar akibat hantaman parang, selanjutnya dilarikan ke Puskesmas Mangkutana hingga akhirnya dirujuk ke RSUD I Lagaligo Wotu.
“Korban baru datang di pasar mau jual ikan, pas mau turun dari motornya langsung diparangi oleh pelaku, tangan kanannya nyaris putus” Kata saksi.
Korban saat ini tengah menjalani operasi dibagian lengan kanannya di RSUD I Lagaligo, sementara para saksi tengah dimintai keterangan di Mapolsek Mangkutana.
Belum diketahui pasti motif pelaku menyerang korban dengan sebilah parang, polisi juga masih melakukan penyelidikan dan memeriksa saksi-saksi.
Korban Bharuddin Abu alias Simponi merupakan warga Kampus Biru, Dusun Kasa Desa Lampenai, Kecamatan Wotu sementara pelaku Ridwan alias Rido adalah warga Setiakawan Desa Bawalipu Kecamatan Wotu.
Informasi yang dihimpun batarapos.com, pelaku dan korban merupakan satu keluarga yakni paman dan ponakan. (HS).












