22 April 2025, 3:39 pm

Panit Satu Binmas Polsek Nuha Minta Warga Binaan Patuhi Imbauan Pemerintah

Luwu Timur, batarapos.com – Tegas menangkal penyebaran virus di wilayah hukum Polsek Nuha, Panit Satu Binmas Polsek Nuha, BRIPKA Supriadi Toding tegas mengimbau masyarakat agar mematuhi Imbauan Pemerintah, Rabu (29/4/2020).

Imbauan yang disampaikan agar masyarakat bisa patuh dan menaati segala imbauan dari pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona khususnya untuk warga binaannya di kecamatan Nuha.

Kepada media ini, Bripka Supriadi Toding mengatakan kalau apa yang dilakukan personel Polsek Nuha ini demi meminimalisir penyebaran dan perkembang biakan covid-19 diwilayah hukumnya.

Kegiatan ini rutin kami lakukan demi kenyamanan seluruh masyarakat agar tidak menimbulkan kepanikan berlebih, dan imbauan ini kami demi mempertegas penggunaan alat pelindung diri seluruh warga bila beraktivitas diluar rumah agar terhindar dari penyebaran virus Corona” ucap Bripka Supriadi Toding.

Diketahui, patroli rutin ini dilakukan secara berkesinambungan dengan tidak bosan-bosannya mengimbau agar masyarakat mematuhi imbauan dari pemerintah dengan terus menjaga kebersihan, jaga jarak, dan gunakan masker. (AR).

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan