Luwu Timur, batarapos.com, – Beberapa warga Homebase dusun Balambano Indah, dibuat geram akibat luapan air sungai Tula-Tula yang menggenangi halaman setiap kali hujan datang.
Untuk itu warga berharap kepada pemerintah, terkhusus desa Puncak Indah agar memberikan perhatian terhadap apa yang dialami warga sekitar yang terdampak luapan air tersebut.
“Kami sangat berharap kepada pemerintah agar segera menormalisasi sungai supaya rumah kami tidak kebanjiran lagi” ucap Nandar.

Sementara kades Puncak Indah, Muhammad Cakkir kepada batarapos.com mengatakan bahwa untuk permasalahan banjir yang dialami warganya, pemerintah desa sudah berkoordinasi dengan dinas Pekerjaan Umum dan tokoh masyarakat setempat terkait masalah tersebut.
“Kami sudah berkoordinasi dengan dinas PU dan para tokoh masyarakat, dan Insya’Allah dalam waktu dekat sungai Tula-Tula akan segera dinormalisasi agar tidak menimbulkan banjir kedepannya,” tutup Muhammad Cakkir. (AR)











