18 April 2024, 10:07 pm

Statement Kapolsek Masamba Tidak Perlu Persetujuan Orang Tua, Akp Budi : Itu Hanya Saran

Luwu Utara, batarapos.com – Terkait statement Kapolsek Masamba, Akp Budi Amin, tidak perlu surat persetujuan orang tua pada saat sosialiasi di UPT SD Negeri 097 Katokkoan, Jumat (7/1/2022) lalu, menurutnya itu hanya saran.

Akp Budi mengatakan bahwa tujuan dari mengeluarkan statement tersebut bukan untuk mengintervensi pihak sekolah melainkan untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat.

“Tujuan statement itu, bukan untuk mengintervensi pihak sekolah melainkan untuk memunculkan kesadaran masyarakat terkait pentingnya vaksinasi dalam memutus tali rantai penyebaran Covid-19,” ujarnya, Senin (10/1/2022).

Kapolsek melanjutkan, ketika masyarakat sadar akan pentingnya vaksinasi, untuk apalagi ada aturan-aturan lain.

“Jika masyarakat sadar, untuk apa lagi ada aturan-aturan, karena masyarakat belum memahami apa itu vaksin dan masih ada perasaan takut sehingga banyak masyarakat yang tidak ingin di suntik vaksin,” jelasnya.

Akp Budi melanjutkan, hari ini, hari kedua vaksinasi dilakukan di SD Negeri 097 Katokkoan.

“Hari ini siswa-siswi SD Negeri 097 Katokkoan melakukan vaksinasi dengan didampingi orang tua murid,” kuncinya.

Tim batarapos.com/Rival

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan