Bone, batarapos.com – Struktur kepengurusan Jurnalis Online Indonesia (JOIN) Dewan Pengurus Daerah (DPD) Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan kembali berubah.
Kali ini, Andi Trisna terpilih secara aklamasi untuk menahkodai Jurnalis Online Indonesia periode 2020-2023 melalui musyawarah internal yang diselenggarakan di Warkop 23 tepatnya. Kamis kemarin (26/11/2020).
“Insya Allah, karena ini amanah dari teman – teman JOIN, kami siap mengembang tugas baru ini. Olehnya itu, kami juga meminta seluruh pengurus untuk saling mensupport agar JOIN Bone bisa lebih eksis lagi,” ucap Andi Trisna.
Dalam musyawarah yang dipimpin langsung Andi Aswar Azis SH, CL selaku Dewan Pelindung juga dihadiri oleh sejumlah Pengurus JOIN.
Selain menetapkan Andi Trisna selaku ketua, dalam musyawarah ini pula juga menetapkan Yusriani dan Nurhana selaku sekertaris dan bendahara.
Dikabarkan, rencana pelantikan akan dilaksanakan di Gedung Latea Riduni Rujab Bupati Bone, Kamis (10/12/2020), mendatang.(Yusri)











