Morowali Utara, batarapos.com – Program Jumat Curhat dilaksanakan Polres Morowali Utara. Program yang bertujuan untuk mendengarkan keluhan, curhat, maupun menyerap informasi langsung dari masyarakat dilaksanakan langsung oleh Kapolres Morowali Utara AKBP Ade Nuramdani.S.H., S.I.K., M.M. Jumat (30/12/2022).
Usai melaksanakan Sholat Jumat berjamaah di Masjid Nurul Istiqomah, Kapolres Morowali Utara ngobrol bareng bersama para jemaah yang mayoritas berdomisili disekitaran Desa Korowou dan Desa Lemboroma.
Diteras Masjid Kapolres mendengarkan beragam keluhan yang disampaikan para jemaah yang didominasi oleh warga sekitar, mulai dari Antrian BBM yang panjang, meningkatnya kasus pencurian Kendaraan, peredaran Narkoba serta perkelahian yang disebabkan minuman keras seperti Cap Tikus serta maraknya judi sabung ayam.
Kapolres mengatakan, Jumat Curhat digelar rutin setiap Jumat.
“Kami turun langsung untuk ngobrol dengan masyarakat. Untuk mengetahui informasi yang berkembang di masyarakat, atau menerima aduan yang bisa segera ditindaklanjuti. Jika berkaitan dengan instansi lain, kami akan berkoordinasi untuk mencarikan solusinya,” katanya.
Kapolres juga menyampaikan, Polres Morowali Utara beserta Jajaran Polsek dan Polsubsektor telah membuka nomor aduan masyarakat, yang bisa digunakan untuk menyampaikan informasi ataupun ada persoalan yang butuh ditindaklanjuti kepolisian.
Kami telah menyebarkan nomor pengaduan masyarakat baik ditingkat Polres hingga polsek dan Polsubsektor di media sosial. Baik itu facebook, Instagram dan Twitter, kami juga memasang nomor aduan tersebut melalui baliho dan pamflet. Sehingga Informasi ataupun aduan yang masuk, akan kami tindaklanjuti,” tandasnya.
Latif mengapresiasi program Jumat Curhat dari Kapolres, karena sangat berguna bagi masyarakat untuk menyampaikan informasi dan aduan secara langsung.
“Kinerja Polres dan Jajarannya sudah cukup baik, ini dibuktikan dengan banyaknya pengungkapan kasus Narkoba yang berawal dari informasi dan curhatan dari masyarakat yang cepat direspon oleh bapak Kepolisian. Kegiatan masyarakat selalu mendapatkan pengamanan dari masyarakat, para Bhabinkamtibmas yang selalu hadir dalam kegiatan masyarakat, sehingga kehadiran Bhabinkamtibmas sangat dirasakan ditengah-tengah masyarakat” tutur Latif.
Tim batarapos.com/Rudini