Jeneponto, batarapos.com – Bhabinkamtibmas Polsek Binamu Bripka Hasruddin dan Babinsa Serma Muh.Syarif kelurahan Balang Beru, bersama Mahasiswa (KKP) dari Universitas Muhammadiyah Makassar dan dibantu warga melaksanakan Jum’at Bersih disepanjang jalan poros antar kelurahan di Lingkungan Papanloe, Kelurahan Balang Beru, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto. Jumat (6/3/2020) pada pukul 07.30 Wita.
Saat dikonfirmasi, bhabinkabtibmas mengatakan ini kami lakukan atas wujud rasa kepedulian lingkungan agar masyarakat merasa aman saat melewati jalan yang bersih.
“Maka dari itu kami lakukan kerja bakti membersihkan rumput-rumput, karena kebersihan sebagian dari iman,” ungkapnya.
KKP dari Universitas Muhammadiyah dan masyarakat berdatangan membantu untuk melakukan pembersihan. (Ridwan Tompo)












