Luwu Utara, batarapos.com – Kapolres Luwu Utara AKBP Irwan Sunuddin menggelar tatap muka bersama Forkopincam dan para calon kepala desa (Cakades) se-Kecamatan Tanalili di gedung BLK Luwu Utara, Kecamatan Tanalili, Rabu (7/7/2021) kemarin.
Pertemuan tersebut membahas terkait Pilkades yang akan berlangsung pada hari Rabu 14 Juli 2021, untuk menciptakan Pilkades yang aman, tertib, dan damai. Pertemuan ini juga mengikuti prokokol kesehatan.
Camat Tanalili Isa Anshari dalam sambutannya menyampaikan bahwa sebanyak 7 (Tujuh) desa yang akan melaksanakan Pilkades serentak di Kecamatan Tanalili.
“Sebanyak 22 Calon kades dari 7 desa yang akan melaksanakan Pilkades, yakni Desa Poreang mempunyai 4 calon Kades, Desa Bungapati 3 calon, Desa Munte 3 calon, Desa Rampoang 2 calon, Desa Sidobinangun 4 calon dan Desa Karondang 3 calon,” sebut Isa.
Lanjut Isa Ansari bahwa dalam tahapan-tahapan Pilkades di Kecamatan Tanalili dalam suasana kondusif.
“Inilah harapan kita sebagai warga kecamatan Tanalili yang senantiasa menjunjung tinggi persaudaraan dan kekeluargaan,” terangnya.
Sementara itu, Kapolres Luwu Utara AKBP Irwan Sunuddin dalam sambutannya memaparkan visi misinya.
“Visi Saya adalah bersinergi dengan pemerintah daerah untuk menciptakan keamanan dan ketertiban diwilayah Luwu Utara dan Misinya adalah mensukseskan Pilkades yang aman, tertib dan lancar,” ucapnya.
“Menang kala itu hal yang biasa, karena konsekwensinya memang yang dipilih itu cuman satu. Tentunya ada yang harus ihklas dengan kemenangan dan legowo apabila dikalah,” jelas Kapolres Luwu Utara.
Dalam kompotesi Pilkades, AKBP Irwan Sunuddin, mengistilahkan sama dengan jualan ikan.
“Silahkan jualan ikan tapi jangan bersaing dalam visi misi, jangan katakan ikan orang lain itu busuk,” ungkapnya.
“Silahkan bersaing untuk meraih simpati dari masyarakat yang akan mungkin punya caranya masing-masing, tapi jangan melakukan hal-hal yang dapat menimbulkan komplit diantara masyarakat,”sambungnya.
Kapolres Irwan Sunuddin, menitip pesan kepada panitia penyelenggara Pilkades agar bersikap netral.
“Kepada panitia penyelenggara tolong netralitas itu dipegang betul, kita bersama- sama mensukseskan kegiatan Pilkades ini, karena panitia penyelenggara konsekuensinya yaitu tidak boleh memihak,” tandasnya.
“Dan apabila terjadi hal-hal melanggar aturan siapapun kami tetap menegakkan namanya hukum,” tegasnya.
Selain Kapolres dan camat Tanalili, turut hadir pula, Kaban Kesbangpol Luwu Utara Enyon Waengka, Kapolsek Bone-Bone AKP Abu Bakar, Pj Kepala Desa se-Kecamatan Tanalili, panitia penyelenggara Pilkades, dan tamu undangan. (Deddi)