22 November 2024, 9:49 pm

Kadis Perpustakaan Buka Raker Rumah Literasi Batara Guru


Luwu Timur, batarapos.com – Rapat Kerja (Raker) Rumah Literasi Batara Guru dibuka oleh Kadis Perpustakaan, Satri dan Pengantar Raker diisi oleh Senior Manajer Social Development Program PTVI, Ardian Putra di Gedung Baru Perpustakaan Daerah Luwu Timur, Sabtu (25/12/2021).

“Mari kita bersama meningkatkan minat baca masyarakat Luwu Timur melalui program kerja yang kita rancang bersama hari ini, program yang tentu menginspirasi masayarakat” ucap Satri.

Satri juga kembali mengingatkan kepada Rumah Literasi Batara Guru agar mengambil peran dalam proses perpindahan Gedung Baru Perpustakaan Kabupaten Luwu Timur.

“Tanggal 3 Januari 2021, kita akan pindah gedung baru, dalam perpindahan tersebut, kami berharap adek-adek Rumah Literasi Batara Guru turut berpartisipasi,” katanya.

Menurut Satri, pindah gedung baru perpustakaan akan dirangkaikan dengan kegiatan, Yasinan di malam hari, Apel Pagi, Lanching Donasi Buku dan menikmati pertunjukan filem dokumenter perjalanan Ekpedisi Sawerigading yang dipersembhakan oleh Pemuda Satu Server (PSS) dan Rumah Literasi Batara Guru.

Ardian Putra dengan materi pengantar raker Rumah Literasi Batara Guru “Merangkai Puzzle-puzzle Inspirasi Luwu Timur yang Maju dan (Mendorong Pembangunan) Berkelanjutan.

Dalam paparannya, Ardian menyebutkan dan menjelaskan 3 Pilar aliran Energi Inspirasi dan Sinergi Prestasi yakni, Pilar Kolaborasi Transformasi, Pilar Resonansi dan Pilar Kemandirian Lembaga.

Menurut Ketua Rumah Literasi Batara Guru, Muh. Anjar raker yang dilakasanakan ini, merupakan wadah rancangan program kerja yang menjadi pedoman dan ukuran kerja kepengurusan Rumah Literasi Batara Guru.

“Mengingat pentingnya rancangan program kerja sebagai pedoman dan ukuran kerja kepengurusan organisasi untuk tahun 2022. Maka, raker ini dilaksanakan pada hari ini, Sabtu tanggal 25-26 bulan Desember 2021. Diharapakan seluruh Pokja agar membuat rancangan programnya” jelas Anjar.

Tim batarapos.com/Mastang Samad

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan