
Luwu Utara, batarapos.com – Kepala Desa Takkalala Muhammad Rosaldi,S.AN bersama aparat desa dan masyarakat melakukan gotong royong membersihkan rumput liar di sepanjang jalan dusun Rampoang dan Dusun Takkalala, kecamatan Malangke, kabupaten Luwu Utara, Sabtu (10/12/2022).
Kegiatan Gotong Royong tersebut dipantau langsung oleh Camat Malangke Mursalim.S.IP
“Gotong royong ini rutin kami lakukan setiap hari Sabtu dan dilakukan secara bergiliran disetiap Dusun yang ada di Desa Takkalala,” Muhammad Rosaldi.
Lanjut Kades Takkalala mengatakan bahwa gotong royong ini juga menjadi suatu wadah untuk menjalin silaturahmi.
“Semoga gotong royong ini menjadi suatu wadah untuk menjalin Silaturahmi kepada seluruh masyarakat khususnya yang ada di desa Takkalala,” harap Acang sapaan akrab kades Takkalala Muhammad Rosaldi.
“Kami juga berharap kepada seluruh masyarakat agar mempunyai kesadaran yang tinggi dalam menjaga kebersihan lingkungan,” kuncinya.
Tim batarapos.com/Dedi