15 Januari 2025, 2:05 pm

Banjir Bandang di Bondowoso, 1 Sekolah Dasar Rusak

Bondowoso, batarapos.com – Banjir bandang menerjang di dua desa yaitu desa Sempol dan desa Kalisat di Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Sabtu (14/3/2020).

Banjir bandang diawali hujan intensitas sedang – lebat sekitar pukul 12.00 sampai dengan pukul 14.30 Wib, sehingga terjadi banjir yang datang dari pegunungan mengarah sekitaran Desa Sempol menuju dusun Kampung Baru hingga ke desa Kalisat.

Akibat banjir tersebut 1 Sekolah Dasar (SD) yang berada di lokasi banjir rusak parah, material batu dan pasir terdampak sekitaran rumah warga.

Hingga kini kondisi di wilayah Desa Sempol dan Desa Kalisat kecamatan Ijen masih dalam kondisi masih banjir belum surut semuanya. (Mus)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan