Liputan : Yusri
Pangkep, Batarapos.com – Kedatangan Asep Hilman (39), di Posko induk Desa Tompo Bulu, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan, tidak lain untuk menyaksikan langsung kondisi dan suasana Tim SAR dalam proses pencarian korban pesawat ATR 42-500
Asep Hilman tiba diposko induk sekitar pukul 15:20 wita, Selasa 20 Januari 2026, Keluarga Deden Maulana atau staf Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), berharap keluarganya dan penumpang pesawat milik Indonesia Air Transport (IAT) bisa ditemukan dalam kondisi selamat.
” Kami sudah berkoordinasi dengan Basarnas dan diperlihatkan peta, kondisi dan lain-lain tentunya kami sebagai keluarga sangat memahami, ” kata Asep Hilman.
Selain bantuan dari Tim SAR, Asep dan keluarganya juga tak lupa melakukan pengajian dan memanjatkan doa-doa kepada sang Pencipta, agar dalam proses pencarian oleh Tim relawan dilapangan tetap diberikan kesehatan juga keselamatan dalam menjalankan aksi kemanusiaan.
” Kami dikeluarga ini sedang menunggu kabar baik untuk korban, tetapi kami sejujurnya dari keluarga pak Deden Maulana Insya Allah Ridho dan ikhlas apapun kondisinya dan yang kami harapkan pak Deden dan penumpang yang lain bisa diberikan keajaiban oleh allah Subhanahu Wa ta’ala, ” terangnya Asep.
Asep juga sangat besar harapan, kedatanganya di Sulawesi Selatan, kota Makassar, tepatnya Desa Tompo Bulu, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) bisa membawa pulang kakak iparnya tersebut.
” Walaupun sekian persen melihat kondisinya, namun kami tetap optimis, berharap dan terus berdoa keluarga kami dan penumpang lainnya bisa selamat, ” tambahnya.
Dimata Asep, sosok kakak iparnya Deden Maulana itu dikenal kepala keluarga yang sangat baik dan bertanggung jawab, Ayah 1 orang anak ini berkecimpung di Kementerian Kelautan dan Perikanan dan tentunya juga dikenal baik sesama rekan kerjanya.
” Pak Deden sudah berkeluarga dan punya anak satu dan tentunya kami pihak keluarga juga memikirkan itu dan alhamdulillah dari Kementerian Kelautan, ada pak Menteri, dirjen dan para staf datang kerumah kami di jakarta bertemu keluarga pak Deden dan menyampaikan Insya Allah mudah-mudahan secara pendidikannya akan diperhatikan, ” harapnya Hilman.










