11 Juli 2025, 11:44 pm

Kapolres Pimpin Langsung Evakuasi 21 Warga Buntut Dari Pembunuhan di Towuti

Luwu Timur, batarapos.com – Warga Desa Salutubu, Kecamatan Walenrang, Kabupaten Luwu (Sultan) yang tewas diparangi di Desa Loeha, Kecamatan Towuti, Luwu Timur, berbuntut aksi balasan dengan pembakaran rumah, Selasa (5/11/19), sekitar pukul. 13.00 wita.

Sebanyak lima unit rumah yang dibakar oleh massa korban, sebelum dibakar, massa merusak rumah menggunakan alat berat eksavator.

Didampingi Wakapolres Luwu Timur dan seluruh Kasat, Kapolres Luwu Timur (AKBP. Leonardo Panji Wahyudi) melakukan evakuasi terhadap 21 warga yang masih berada diarea perkebunan.

Demi keamanan, warga selanjutnya dievakuasi menggunakan mobil patroli ke Mapolsek Towuti.

Proses evakuasi yang dipimpin langsung Kapolres Luwu Timur mulai pukul. 22.00 wita hingga pukul. 01.00 dini hari.

“Untuk keamanan warga lainnya, kita lakukan evakuasi malam ini, semua warga kita upayakan keluar malam ini, sementara ini juga tim kita bagi untuk mencari para pelaku yang sebagian identitasnya sudah kita ketahui” Ungkap AKBP. Leonardo Panji Wahyudi.

Kapolres juga menjelaskan bahwa, ada beberapa pelaku yang saat ini dilakukan pencarian, yakni pelaku pemarangan, pelaku pembakaran dan pelaku pengrusakan rumah menggunakan alat berat.

“Ini bukan hanya pelaku pemarangan yang kita akan proses, tapi termasuk juga pelaku pembakaran dan pelaku pengrusakan rumah menggunakan alat berat” Jelasnya.

Personil Polsek Towuti dan Polres Luwu Timur saat ini masih disiagakan dibeberapa titik di sekitar TKP, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. (Ali).

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan