8 September 2024, 7:36 am

Ketua KNPI DPD Sulawesi Barat Minta Pemuda Majene Perkuat Literasi


Majene, Batarapos.com – Ketua Karateker Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) DPD Sulawesi Barat (Risbar Berlian Bachri) minta mahasiswa Majene dapat meningkatkan partisipasinya dalam pengembangan dunia literasi.

Menurut Risbar itu penting, untuk menyegarkan pemikiran pemuda dalam pengembangan wilayah kedaerahan, sebab dunia literasi sangat erat kaitannya dengan pendidikan. Apalagi Kabupaten Majene merupakan pusat kota pendidikan di Sulawesi Barat.

“Jadi literasinya harus kuat, supaya ide-ide dan gagasan itu bermunculan, kami juga menganjurkan mahasiswa terus berupaya mengkritik kebijakan pemerintah,” kata Risbar saat menghadiri diskusi publik bertema Milenial show “Peran Pemuda Dalam Parlemen” yang diselenggarakan KNPI Majene, Sabtu malam (2/11/19) disebuah Warkop kota Majene.

Kritikan itu tentu diharapkan dapat bemuara kepada kesejahteraan masyarakat itu sendiri dan pembangunan daerah yang sehat.

Legislator DPRD provinsi Sulbar ini juga berharap pemuda dapat mengawal segala kebijakan pemerintah daerah. Misalnya dalam mengadvokasi masyarakat. Pemuda harus dapat mengambil peran sebagai agen of change di social society. Khususnya pada masalah kesehatan.

“Pada dasarnya kita support kegiatan kepemudaan yang dilaksanakan KNPI Majene ini,” ujar salah satu lulusan terbaik Program Magister Hukum, Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar 2018 ini. (Subhan)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan