29 Maret 2024, 9:00 am

Luapan Sungai Masamba dan Tanggul Jebol, Desa Polewali Luwu Utara Terendam Banjir

Luwu Utara, batarapos.com – Air Masamba meluap mengakibatkan tanggul sungai di Desa Polewali, Kecamatan Baebunta Selatan, Kabupaten Luwu Utara jebol sehingga mengakibatkan banjir.

Hal itu diungkapkan kepala Desa Polewali ambo Ala, melalui Via WhatsApp miliknya, Sabtu (28/8/2021).

Ambo Ala mengatakan bahwa sebanyak Empat dusun tanggul didesa Polewali yang jebol.

Empat dusun tanggul jebol yakni Dusun posilla, Dusun lekkolambe, Dusun posilla dan Dusun kampung baru,” ujarnya.

Akibat tanggul jebol sehingga ketinggian air kurang lebih satu meter masuk ke wilayah permukiman hingga ke rumah-rumah warga, dan sekitar 70 persen rumah Warga tergenang Air,” sambungnya.

Kades Polewali juga berharap Pemda Luwu Utara bisa turun langsung melihat keadaan didesa Polewali.

Kami berharap pemda Luwu Utara turun langsung melihat keadaan tanggul yang jebol, sempat ada solusi yang bisa mengatasi agar dampaknya tidak semakin meluas,” harapnya. (Deddi)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan