20 April 2024, 5:26 pm

Ops Patuh 2019, Satlantas Polres Luwu Utara Tindaki Pengendara Sebanyak 1202 Kena Tilang

Masamba, batarapos.com – Satuan lalu lintas Polres Luwu Utara, kembali melakukan Operasi Patuh 2019, yang dilaksanakan di jalan Poros Trans Sulawesi, kecamatan Masamba, Kabupaten Luwu Utara. Senin kemarin (9/9/19).

Kaur Bin Ops Sat Lantas Polres Luwu Utara Iptu I Gede Soma, mengatakan hari ini saja, sedikitnya 195 kendaraan ditindak.

‘’Hari ini sekitar 195 pelanggaran yang kami tindak, pelanggarannya beragam, mulai tak menggunakan safety belt, tak pakai helm juga ada dibawah umur,” kata Iptu Soma, kepada Batarapos.com.

Diketahui, rekapitulasi operasi patuh 2019 dari tanggal 29 Agustus hingga 9 September capai 1202 pengendara kena tilang.

“Rekapitulasi operasi patuh 2019 dari tanggal 29 Agustus hingga 9 September sebanyak 1202 pengendara kena tilang. Sepeda motor 590, dengan pelanggaran tak pakai helm 308, dibawah umur 117, melawan arus 11, gunakan handphone saat berkendara 31 dan tak lengkap surat-surat kendaraan 123. Sementara untuk mobil 612, dengan rincian pelanggaran safety belt 398, tak lengkap surat-surat 87, lawan arus 16, dibawah umur 51 dan gunakan Hp 60,” jelas Kasat Lantas Polres Luwu Utara, AKP Mustari, S.H.

Selama operasi patuh sedikitnya 8 jenis pelanggaran yang akan ditindak Polisi, diantaranya, tidak menggunakan helm SNI, tidak menggunakan safety belt, melebihi batas kecepatan, mengemudikan kendaraan dalam keadaan mabuk, menggunakan handphone saat berkendara, pengendara dibawah umur, melawan arus, menggunakan strobo dan lampu rotator.

Iapun berharap agar masyarakat bisa tertib saat operasi patuh 2019 maupun setelahnya. dengan harapan masyarakat bisa paham akan ketertiban berlalu lintas dan keselamatan merupakan sebuah kebutuhan. (Drs)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan