27 Desember 2024, 7:42 am

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2024, DLH Morut Menggelar Aksi Bersih-Bersih

Liputan : Rudini

Morowali Utara, batarapos.com –  Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara melalui Dinas Lingkungan Hidup melaksanakan Aksi Bersih-Bersih sebagai puncak Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2024 yang dilaksanakan di dalam Kota Kolonodale, Rabu (26/06/2024).

Aksi bersih bersih ini juga merupakan rangkaian dari kegiatan Rapat Koordinasi Teknis (RAKORTEK) Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Kabupaten/Kota se-Provinsi Sulawesi Tengah dan Morowali Utara sebagai tuan rumah.

Kegiatan bersih-bersih ini diikuti oleh seluruh Dinas dari Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara, peserta Dinas Rakortek, Lapas Kolonodale, Berbagai Perwakilan Perusahaan di Morut, siswa siswa SMP/SMA dan masyarakat Kota Kolonodale.

Kegiatan ini terlaksana di 2 tempat berbeda didalam Kota Kolonodale, yakni area pertama berada pada sepanjang jalan Area Pertokoan dan Area kedua berpusat di Tanggul Pelangi Kolonodale.

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan