29 Maret 2024, 2:52 pm

Sambut Hari Raya Idul Fitri, Linmas Desa Lampenai Bersih-Bersih Kampung

Luwu Timur, batarapos.com – Dalam rangka menyambut hari raya idul Fitri 1442 H, Linmas Desa Lampenai Kecamatan Wotu kabupaten Luwu Timur melaksanakan bersih-bersih di sepanjang jalan seputaran lapangan Wotu yang akan di gunakan untuk sholat Id, Selasa (11/5/2021).

Kegiatan tersebut sudah di anjurkan pemerintah desa bahwa setiap jelang hari raya idul Fitri atau pun hari kebesaran lainnya, warga melaksanakan gotong royong dengan cara bersih-bersih jalan hingga ke dusun masing-masing.

Kades Lampenai (Zainal Bahri) mengatakan selain menjelang lebaran, tujuan kegiatan ini supaya tercipta kenyamanan para pengendara serta terlihat bersih dan nyaman.

Jadi kami dari Pemdes Lampenai menganjurkan kepada setiap kampung untuk melakukan hal yang sama, agar di hari raya idul Fitri nanti jalan raya serta kampung-kampung yang ada di sekitar kita khususnya di desa Lampenai tampak bersih dan nyaman,” ujar Zainal.(Mus)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan