
Liputan : Rudini
Morowali Utara, batarapos.com – Bertempat di ruang rapat Komisi I DPRD Kab. Morowali Utara Pukul 15.00 Wita sampai selesai, telah dilaksanakan rapat dengar pendapat ( RDP) menyikapi aksi demonstrasi masyarakat Kolonodale pada hari Sabtu tanggal 01 Maret 2025 terkait pemadaman Listrik PLN di bulan Ramadhan sehingga mengganggu aktivitas ibadah shalat, berbuka puasa/sahur, adapun agenda acara sebagai berikut, Senin 03 Maret 2025.
Rapat di Pimpin oleh Ketua Komisi II DPRD Ibu Holiliana dan dihadiri oleh Anggota DPRD yakni Ince Mochamad Arief Ibrahi, Arman Purnama Marunduh, Mastang Mustaring.
Dihadiri juga oleh Asisten I Set-Kab Morut, Wakapolres Morowali Utara, Kasat Pol-PP dan Damkar Morut, Kepala ULP PLN Kolonodale, Koramil Petasia, Perwakilan dan Tokoh Masyarakat peduli Kota Kolonodale, (Daftar hadir peserta rapat lainnya terlampir).
Menindaklanjuti dan menyepakati beberapa masukan dan pendapat dari peserta rapat, maka kesimpulan rapat sebagai berikut bahwa.
- Pihak PLN Kolonodale akan mengupayakan semaksimal mungkin untuk mengurangi terjadinya pemadaman Listrik di bulan Rahmadan.
- Solusi jangka pendek PLN Kolonodale akan mengfungsikan 4 mesin pembantu yang ada di Tompira, yang mana 2 diantaranya dalam proses perbaikan.
- DPRD bersama Pemerintah Daerah, ULP PLN Kolonodale bersama pihak terkait akan mengagendakan kunjungan kerja Ke PLN SULUTTENGGO, PLN Pusat di Jakarta, Kementrian ESDM serta DPR RI guna mengkoordinasikan terkait upaya penanganan krisis listrik di Kabupaten Morowali Utara.