8 September 2024, 7:18 am

Suaib Mansur Harap UKS Berorientasi Ciptakan Pola Hidup Sehat dan Lebih Diperhatikan


Liputan : Tim batarapos.com/Dedi

Luwu Utara, batarapos.com – Wakil Bupati Luwu Utara Suaib Mansur kembali menghadiri Sosialisasi Peraturan Bupati No. 39 Tahun 2023 terkait Pembinaan usaha kesehatan sekolah (UKS) yang digelar di SMAN 2 Luwu Utara, Selasa (23/01/2023) kemarin.

Sebelumnya juga, Suaib Mansur menghadiri kegitan yang sama di SMAN 4 Bone-Bone, Senin, (22/01/2024) lalu.

Suaib Mansur yang hadir pada kegiatan yang digelar di SMAN 2 itu kembali menyampaikan tentang pentingnya menciptakan lingkungan sehat di sekolah.

Ia menekankan lingkungan sehat di sekolah merupakan tanggungjawab semua pihak, mulai dari Kepala Sekolah, hingga semua guru yang ada.

Tak hanya itu, ia juga meminta UKS yang ada di sekolah-sekolah berorientasi menciptakan pola hidup sehat.

“ Kalau selama ini orientasi pengelolaan UKS adalah untuk mengikuti lomba, maka untuk sekarang kita ubah itu. UKS saat ini sudah berorientasi bagaimana menciptakan pola hidup sehat,’ jelas Suaib Mansur.

Lebih lanjut, mantan Kepala Dinas PUPR yang karib disapa SM itu berpesan agar masalah UKS ini menjadi perhatian pembina UKS di Sekolah.

” Tolong untuk para Pembina UKS ini diperhartikan. Lomba itu penting sebagai diseminasi atau ajang promosi namun yang terpenting adalah UKS menjadi sumber informasi kesehatan bagi anak didik kita di lingkungan sekolah,” terangnya.

Selain itu, Suaib berharap segenap perangkat daerah yang terkait dapat berkomitmen dalam memajukan UKS yang ada di sekolah.

“ Kegiatan ini digelar oleh Bagian Kesra Setda, dan dari tujuan kita untuk memajukan UKS tentu tidak dapat dibebankan kepada sekolah dan Pembina UKS sekolah, untuk itu saya berharap agar ada komitmen kerjasama antar PD termasuk Dinas Kesehatan, Dinas P3AKB agar memberikan semacam pelatihan kepada para Pembina UKS agar informasi kesehatan terutama yag terkait erat dengan lingkungan sekolah dan terutama kesehatan remaja bisa diketahui dan disampaikan kepada anak didik kita agar mereka bisa menerapkan gaya hidup sehat baik sehat fisik hingga kesehatan mental mereka,” terangnya.

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan