27 Juli 2024, 10:35 am

Sudah Banyak Pengendara Jatuh, Akhirnya Sampah Pengganti Rambu Peringatan

Luwu Timur, batarapos.com – Pekerjaan jalan di poros Trans Sulawesi di dua Kecamatan, Tomoni dan Mangkutana membuat warga resah.

Itu lantaran sudah banyak korban yang jatuh akibat aspal yang dikupas tidak ada rambu peringatan dan tak kunjung ditambal.

Akhirnya warga memasang kardus yang berisi sampah sebagai pengganti rambu peringatan, untuk mengantisipasi kembali jatuh korban.

Memang tidak ada rambu peringatan jadi pengendara kira aspal tidak dikupas, nanti jarak dekat baru kelihatan, makanya sering jatuh korban, kalau kardus berisi sampah itu tadi pagi sudah ada, mungkin sebagai pengganti rambu peringatan, biar tidak ada lagi korban” Kata warga pagi tadi, Jumat (26/2/21).

Sementara PPK Balai Jalan dan Jembatan Provinsi Sulawesi Selatan atau yang dikenal dengan sebutan PPK 2.5 (Alam) kepada batarapos.com menjelaskan bahwa pihaknya akan melakukan penambalan pekan ini.

Kita masih lakukan pekerjaan, jadi untuk penambalannya kita rencana hari Sabtu pekan ini mulai dikerjakan” Jelasnya. (Tim/Red).

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan