25 April 2024, 6:59 am

Diduga Ditebas, Korban Mengalami Luka Robek di Leher

Luwu Timur, batarapos.com – Seorang pekerja empang di Dusun Tomba, Desa Manurung, Kecamatan Malili, Luwu Timur dikabarkan kritis di RSUD I Lagaligo.

Korban adalah Salam (46), mengalami luka robek dibagian leher dengan lebar sekitar 7 cm hingga mengenai tenggorokannya, diduga bekas benda tajam.

Korban dirujuk ke RSUD I Lagaligo didampingi petugas medis dari Puskesmas Malili, Kamis (2/9/21) sekitar pukul. 02.30 WITA.

“Korban saat ini di ruang ICU, korban rujukan dari Puskesmas Malili, korban mengalami luka sobek dibagian leher sampai tenggorokan, lebarnya sekitar tujuh centimeter” Kata petugas RSUD I Lagaligo.

Menurut warga, korban berusaha menyelamatkan diri setelah terluka, korban lari dari empang menggunakan perahu untuk mencari pertolongan.

“Korban sempat lari dari empang naik perahunya, lehernya dibalut kain dengan badan yang berlumur darah, di pelabuhan dia minta pertolongan ke warga untuk dibawa ke Puskesmas,” Ujar warga.

Hingga dikabarkan, belum ada keterangan resmi dari pihak Kepolisian terkait kejadian tersebut, namun kabarnya, terduga pelaku belum ditemukan. (**).

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan