9 Februari 2025, 4:40 pm

Hadiri Seminar Proker Mahasiswa KKN di Desa Beringin Jaya, Ini Harapan Babinkamtibmas Polsek Baebunta

Liputan  : Tim Batarapos.com/ Rival
Editor     :  Nur Ainun

Luwu Utara, batarapos.com – bhabinkamtibmas Polsek Baebunta, Hadiri seminar program kerja (Proker) mahasiswa KKN Universitas Andi Djemma Palopo, di Desa Beringin Jaya Kecamatan Baebunta Selatan, Rabu, (25/10/2023).

Hadir dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Polsek Baebunta, (Bripka Sukardi), Kepala Desa Beringin Jaya, (Aminuddin) Beserta Aparatnya, Babinsa, Ketua BPD Desa Beringin Jaya, serta masyarakat dan para mahasiswa Yang melaksanakan kegiatan KKN.

Bripka Sukardi, selaku Bhabinkamtibmas Desa Beringin Jaya, mengajak para mahasiswa KKN Agar ambil peran dalam menjaga Situasi Kamtibmas.

” Saya selaku pihak keamanan dalam hal ini bhabinkamtibmas Desa Beringin Jaya, mengajak teman-teman KKN  agar berperan dalam mengedukasi masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas,” ucap Bripka Sukardi

Dikesempatan itu pula Bripka Sukardi mengimbau semua pihak untuk cooling system menjelang pemilu 2024.

Bhabinkamtibmas Desa Beringin Jaya, juga berharap agar proker dari mahasiswa KKN ini dapat berjalan dengan lancar.

” Semoga program kerja adek-adek mahasiswa yang melaksanakan KKN di wilkum Polsek Baebunta, terkhusus di Desa Beringin Jaya ini, dapat berjalan lancar, dan juga membutuhkan dukungan serta bantuan dari masyarakat setempat sehingga program kerja adek-adek ini bisa berjalan dengan baik,” harapnya.

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan