6 Desember 2024, 12:12 am

Polisi Lidik Penemuan Mayat Wanita di Mangkutana, Jenazah Akan Dilakukan Autopsi !


Liputan : Tim batarapos.com

Luwu Timur, batarapos.com – Mayat Jessica Sollu alias Chika atau Jeje ditemukan di jalan Trans Sulawesi Desa Kasintuwu, kecamatan Mangkutana, kabupaten Luwu Timur, Selasa 13 November 2024.

Mayat korban pertama kali ditemukan oleh Sulkifli salah satu karyawan di proyek pelebaran jalan Trans Sulawesi saat hendak bekerja.

Usai mendapat laporan tersebut, Kapolsek Mangkutana AKP. Simon Siltu bersama sejumlah personel dan anggota Koramil menuju lokasi penemuan mayat selanjutnya melakukan olah TKP dan upaya evakuasi.

“ Jenazah saat ini sudah berada di RSUD I Lagaligo, keluarga korban juga sudah datang dan saat ini juga keluarga korban sudah membuat laporan Polisi,” Kata Kapolsek Mangkutana.

Polisi saat ini tengah melakukan penyelidikan penyebab kematian korban, termasuk meminta keterangan sejumlah saksi dan keluarga korban.

Autopsi juga akan dilakukan setelah Polsek mangkutana melakukan koordinasi dengan keluarga korban untuk mengetahui pasti penyebab kematian korban.

“ Rencana akan dilakukan autopsi, setelah kita koordinasi tadi dengan keluarga korban, sehingga jenazah belum diambil oleh pihak keluarga korban,” Ucap Kapolsek.

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan