3 Januari 2026, 12:51 pm

Antisipasi Tindak Kejahatan, Polsek Masamba Gelar Cipkon

Luwu Utara, batarapos.com – Personel Polsek Masamba yang di pimpin kapolsek Masamba Iptu Budi Amin, S.Sos melaksanakan apel pengecekan dan kesiapan pelaksanaan Cipkon di wilayah hukum polsek Masamba. Sabtu (4/7/2020) sekitar Pukul, 20.00 Wita.

Kapolsek Masamba memberikan arahan kepada seluruh personel bahwa patroli di laksanakan untuk memantau situasi kemananan dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Selama dalam pelaksanaan Patroli tetap mengutamakan keamanan dan keselamatan diri.

Kegiatan cipkon dengan penuh rasa tanggung jawab serta jaga etika dan prilaku di masyarakat selama berlangsung kegiatan patroli cipkon malam ini.

Cipta kondisi digelar bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas serta memantau situasi kamtibmas dengan sasaran mendatangi tempat-tempat yang di anggap rawan terjadinya tindak pidana, dimana patroli cipkon di laksanakan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang sedang beraktivitas,” kata Budi Amin.

Memberikan imbauan kamtibmas dengan mengajak untuk tetap menjaga keamanan tetap kondusif dan mencegah penyebaran covid-19 tetap Melaksanakan Protokol kesehatan. (Drs)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

38,000FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan