27 April 2025, 2:28 pm

PT MBN Salurkan Dana CSR Rp. 716 Juta untuk 264 KK di Morowali Utara

Liputan : Rudini

Morowali Utara, batarapos.com – PT. Mineral Bumi Nusantara (MBN) menyalurkan dana Corporate Social Responsibility (CSR) kepada Masyarakat Desa Mondowe, Kecamatan Petasia Barat,Kabupaten Morowali Utara, dengan Jumlah Touase 65.133, 114 , kepada 264 kepala keluarga (KK) penerima manfaat. Total dana yang disalurkan mencapai Rp. 716.464.254, dengan masing-masing KK menerima Rp 2.713.000, Selasa, (25/03/2025).

Kepala Desa Mondowe Ikbal Sampe, menyampaikan harapannya agar dana ini dapat meringankan beban masyarakat, terutama menjelang perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah/ 2025Masehi.

“ Kami berterima kasih kepada PT. MBN atas kepeduliannya terhadap warga Desa Mondowe. Semoga dana ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh masyarakat,” Ujar Ikbal Sampe dalam acara penyaluran dana CSR tersebut.

Penyaluran dana CSR ini merupakan bentuk sinergi antara pihak perusahaan dan pemerintah desa dalam mendukung kesejahteraan masyarakat setempat.

MBN sendiri diketahui aktif dalam program tanggung jawab sosial di berbagai sektor, termasuk kesejahteraan ekonomi, pendidikan, dan infrastruktur desa.

Masyarakat penerima manfaat mengaku bersyukur atas dana ini. Salah satu warga, menyampaikan bahwa dana yang diterima akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan menjelang Lebaran.

“ Kami sangat terbantu dengan adanya dana ini, apalagi menjelang Hari Raya Idul Fitri. Terima kasih kepada pemerintah desa dan PT. MBN,” Katanya.

Dengan adanya program CSR seperti ini, diharapkan semakin banyak perusahaan yang turut berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Morowali Utara.

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan