27 Juli 2024, 7:43 am

Turnamen Bupati Cup 2023 Ditutup, Berikut Daftar Juara !

Liputan : Tim batarapos.com/Rudini
Editor : Nur Ainun

Morowali Utara, batarapos.com – Bupati Morowali Utara Delis Julkarson Hehi menutup dengan resmi Turnamen Sepak Bola dan Bola Volly Bupati Cup Tahun 2023 dalam rangka memeriahkan HUT ke-10 Kabupaten Morowali Utara, bertempat di Desa Ronta, Kecamatan Lembo Raya, Rabu petang (18/10/2023)

Penutupan Turnamen Bupati Cup Tahun 2023 diawali dengan Pertandingan Laga Final antara Kesebelasan dari Kecamatan Mori Atas sebagai Juara bertahan berhadapan dengan Kesebelasan dari Kecamatan Lembo sebagai Tim Kuda Hitam, pertandingan Final dimenangkan oleh Kesebelasan Mori Atas dengan Skor 3-2.

Mengawali sambutannya Bupati mengucapkan terimakasih kepada seluruh element pendukung atas suksesnya Bupati Cup dan ucapan selamat kepada para pemenang.

” Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada panitia, peserta dan seluruh elemen masyarakat yang telah mendukung suksesnya Bupati Cup ini dan selamat kepada para juara, segala bentuk kekurangan mohon dimaafkan dan dalam ajang Bupati Cup selanjutnya akan dibuat lebih meriah dari hari ini.” Pungkasnya

Lebih lanjut Bupati Delis menyampaikan tujuan utama digelarnya pelaksanaan Turnament Bupati Cup 2023 untuk ajang silaturrahmi telah tercapai, semua sukses dan lingkungan tetap kondusif.

” Dari awal pembukaan Turnamen Bupati Cup saya telah menyampaikan, selain mencari bibit unggul dalam bidang olahraga, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan itu telah terlaksana hari ini, kita bertemu dengan seluruh masyarakat dari semua Kecamatan di Kabupaten Morowali Utara, kita bersama menjaga persatuan, tanpa pertikaian, kita berhasil menjaga lingkungan tetap kondusif.” Tandasnya

Ketua Panitia Akron S. Tampake mengumumkan para pemenang pada Turnamen Sepak Bola dan Bola Volly Bupati Cup Tahun 2023;

Turnamen Sepak Bola :
Juara 1 Kecamatan Mori Atas
Juara 2 Kecamatan Lembo
Juara 3 Kecamatan Bungku Utara
Juara 4 Kecamatan Mamosalato

Turnamen Bola Volly Putra
Juara 1 Kecamatan Petasia
Juara 2 Kecamatan Lembo
Juara 3 Kecamatan Bungku Utara
Juara 4 Kecamatan Petasia Barat

Turnamen Bola Volly Putri
Juara 1 Kecamatan Lembo
Juara 2 Kecamatan Petasia
Juara 3 Kecamatan Petasia Barat
Juara 4 Kecamatan Lembo

Sebelum hadiah diserahkan kepada para pemenang, terlebih dahulu dilakukan Penyematan Rompi sekaligus Pelepasan Pelatihan Science Teknologi Enggineering dan Matchematics (STEM SINGAPURA) kerjasama Kementerian Pendidikan Kebudayaan dan Riset Teknologi RI, Asosisasi Kepala Daerah se-Indonesia dan Nayang Teknologi University Singapura oleh Bupati Morowali Utara Delis Julkarson Hehi

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang pertandingan dan penyerahan Piala Bergilir kepada Kesebelasan Kecamatan Mori Atas sebagai pemenang Turnamen Sepak Bola Bupati Cup Tahun 2023 sekaligus mempertahankan gelar juara.

Nampak hadir mendampingi Bupati Delis, Wakil Bupati H. Djira K, Anggota DPRD Morut Djon Felix Pehopu, Plt. PSSI Kab. Morowali Utara Judradiva Badudu, staf khusus Bupati Victor A.Tamehi, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Krispen H Masu, Danramil 1311-04 Lembo diwakili oleh Serma Firmansyah, sejumlah pejabat Esselon II dan Camat se-Kabupaten Morowali Utara.

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan