12 November 2024, 12:08 am

Hj. Sufriaty Budiman Buka Sosialisasi Persiapan Menghadapi Masa Menopause


Luwu Timur, batarapos.com – Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Luwu Timur (Lutim) , Hj. Sufriaty bersama Ketua Bidang IV TP PKK Lutim, Hj. Masrah Bahri Suli, membuka Sosialisasi Persiapan Menghadapi Masa Menopause, di Gedung Simpurusiang Malili, Selasa (25/7/2023).

Sosialisasi yang di selenggarakan oleh TP PKK Lutim melalui Pojka IV TP PKK Lutim bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) tersebut, menghadirkan Psikologi Pertama RSUD Sawerigading Palopo, Masyur Said sebagai narasumber dan Kepala Dinas Kesehatan, dr. Adnan.

Menurut Sufriaty, kegiatan ini merupakan salah satu wujud dari perhatian pemerintah melalui TP PKK sebagai mitra pemerintah terhadap seluruh perempuan yang ada di Lutim.

Ia mengatakan, dalam menghadapi masa menopause, para perempuan dianjurkan untuk lebih fokus pada masa persiapan sebelum mengalami menopause dan tidak khawatir berlebihan yang dapat menimbulkan stres berkepanjangan.

” Usia menopause itu dimulai sejak 40 sampai 50 tahun, ada masa persiapan. Persiapan itu sudah dapat dirasakan ketika menstruasi tidak lancar dan siklus yang dialami tidak seperti biasanya, dan hal itu adalah salah satu ciri yang harus dipersiapkan dalam menghadapi menopause,” jelasnya.

Oleh karena itu, yang perlu dijaga dalam persiapaan sebelum masa menopause ialah pola hidup dan pola makan dan tetap menjalin komunikasi yang baik dengan suami.

” Hal lain yang perlu ditanamkan dalam diri adalah, bagaimana mempersiapkan diri dengan lebih banyak mengonsumsi makanan yang bergizi, sehingga tubuh akan lebih sehat,” imbuhnya.

Terakhir, ia berpesan kepada seluruh organisasi wanita yang hadir bahwa, apa yang kita dapatkan pada kesempatan hari ini, dapat juga disampaikan kepada seluruh masyarakat, kerabat, maupun sahabat yang ada di wilayah masing-masing. Sehingga harapan pemeritah untuk menjaga bagaimana supaya rumah tangga yang ada di Lutim bisa terjaga.

” Jangan hanya karena menopouse, sehingga ada rumah tangga yang harus berantakan atau bercerai. Ini yang menjadi perhatian kita bersama, karena itulah yang menjadi harapan pemerintah,” jelas Sufriaty.

Turut hadir, Ketua DWP OPD se-Kabupaten Lutim, Organisasi Perempuan, Ketua IKD DPRD, Ketua Bhayangkari Cabang beserta jajaran, Ketua Persit Cabang Palopo, Ketua Adiaksa Darmakarini beserta jajaran, Ketua DWP Kantor Kementrian Agama, Ketua DWP Statistik, Jajaran Dinkes Lutim, Ketua IWAPI, Ketua FKCA, Ketua Aisiyah dan Ketua IKHFI, Para pengurus TP PKK Lutim, Ketua TP PKK Kecamatan se-Kabupaten Lutim, dan tokoh masyarakat.

Sumber : Humas/kominfo-sp

 

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan