19 April 2024, 5:30 am

Kapolres Majene Serahkan Bantuan Bibit Ikan Lele Dari Polda Sulbar

Majene, batarapos.com – Dalam rangka kegiatan ketahanan pangan dalam masa pandemi covid-19, Polda Sulbar memberikan bantuan bibit ikan Lele kepada warga kampung Tangguh Sipendalingai, Desa Palipi Soreang, Kecamatan Banggae, Kabupaten Majene, Selasa (30/6/2020).

Penyerahan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Majene (AKBP Irawan Banuaji, SIK, M.Si) didampingi oleh Kapolsek Banggae, KBO Satuan Binmas, Kades Palipi Soreang, Seluruh Kepala Dusun se Desa Palipi Soreang, Bhabinkamtibmas serta warga Kampung Tangguh Sipendalingai.

Sebanyak 250 (dua ratus lima puluh) ekor bantuan bibit ikan lele diserahkan Kapolres Majene ke Warga Kampung Tangguh Nusantara Desa Palipi Soreang.

Kampung Tangguh Nusantara (KTN) ini merupakan program unggulan Polri yang diteruskan kejajaran Tingkat Polda dan Polres dalam mengedukasi masyarakat guna pencegahan putus mata rantai penyebaran COVID-19 di wilayah masing – masing.” Ujar Kapolres Majene.

Selain menyerahkan bantuan bibit ikan Lele, Kapolres Majene juga menyerahkan sembako berupa beras serta ember air cuci tangan kepada warga kampung Tangguh Desa Palipi Soreang.(Sbn)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan