13 Mei 2024, 5:13 pm

KPU Luwu Timur Terima Pendaftar Pertama Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati 2020

Luwu Timur, batarapos.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu Timur, menerima pendaftar pertama bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur Tahun 2020, Jumat, (4/9/2020).

Pasangan tersebut, adalah Muh. Thorig Husler dan Budiman yang datang menyerahkan dokumen syarat calon dan syarat pencalonannya di Kantor KPU Jl. Soekarno – Hatta, KM 02 Puncak Indah, Malili, pukul 14.00 WITA.

Ketua KPU Kabupaten Luwu Timur, Zainal, saat memberikan sambutannya menyampaikan perihal Tahapan Pengumuman Pendaftaran Pasangan Calon sampai pada Tahap Penetapan Pasangan Calon dihadapan tamu undangan yang hadir.

Kami ingin menyampaikan perihal jadwal dan tahapan pilkada Luwu Timur Tahun 2020 kepada kita semua agar memudahkan kita mengetahui tahapan apa yang sedang berjalan dan yang akan berjalan, termasuk tahap pendaftaran calon” Ujar Zainal.

Proses pendaftaran diawali dengan bakal pasangan calon dan tim diarahkan untuk mencuci tangan, untuk selanjutnya dicek suhu tubuhnya menggunakan thermo gun, setelah itu bapaslon mengisi buku registrasi yang telah disediakan oleh petugas sebelum memasuki ruangan. Didalam ruangan, Bapaslon dan rombongan menyerahkan dokumen pencalonan berupa formulir Model BB.1 KWK, Formulir Model BB.2, Formulir Model B3. KWK,  Formulir Model B KWK Parpol, dan Formulir Model B.1 KWK Parpol kepada Komisioner KPU Kabupaten Luwu Timur lalu diteruskan kepada tim pemeriksa untuk dicek kelengkapan dokumennya.

Terkait Syarat Pencalonan bakal pasangan calon yang diusulkan dari Parpol/Gabungan Parpol, pasangan Husler-Budiman mengumpulkan sebanyak 8 (delapan) partai politik pengusul, diantaranya; Partai Golkar, Gerindra, Hanura, PAN, PBB, PDIP, PKB, dan PKS dengan total 24 Kursi DPRD pada pemilu 2019 lalu.

Zainal melanjutkan, dokumen yang telah diserahkan ke KPU berupa syarat calon akan diteliti lebih lanjut oleh tim pemeriksa dokumen.

Untuk penelitian dokumen syarat calon akan diteliti mulai tanggal 6 sampai tanggal 12 September 2020, itu berlaku untuk semua Paslon. Yang akan diteliti itu adalah persyaratan calon, mulai dari daftar Riwayat hidup, keaslian KTP, Ijazah sampai pada memeriksa surat pernyataan yang dilampirkan” jelasnya.

Seperti diketahui, Pendaftaran pada 4-5 September 2020 dibuka pukul 08.00-16.00 WITA. Sementara pendaftaran tanggal 6 September 2020 dibuka pukul 08.00-24.00 WITA.(**)

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan