28 Maret 2024, 10:15 pm

Tidak Ada Kata Terlambat, Ibu-ibu di Wotu Manfaatkan Waktu Luang Untuk Belajar Ngaji

Luwu Timur, batarapos.com – Tidak ada kata terlambat untuk belajar, para ibu – ibu di Desa Lera, Kec. Wotu Kab. Luwu Timur, memanfaatkan waktu luangnya dengan belajar mengaji Al-Quran di Masjid Nurul Hikma, Senin (19/10/2020).

Semangat para ibu – ibu ini patut diacungi jempol. Tidak sedikit, mereka terbata – bata dan terdiam sejenak lantaran kesulitan dalam menghafal, disaat inilah mereka saling cana karena keterbatasan daya ingat.

Dengan dituntun seorang ustadzah, mereka menghafal satu demi satu huruf Hijaiyyah. Sebagian kecil dari mereka baru belajar membaca huruf Al-Quran. Hasna (45) mengaku dirinya merasa senang dengan belajar membaca Al-Qur’an hingga selesai (khatam).

Ustadzah Ummi, selaku pengajar, membatasi para peserta mengaji lantaran sedang terjadinya wabah pandemi virus Corona. Dia hanya memperbolehkan para peserta mengaji mayoritas lansia yang tinggal di sekitar Desa itu dan tidak memiliki riwayat perjalanan dari kota zona merah.

Ummi mengakui mengajar mengaji para lansia berbeda dengan mengajar anak – anak. Kendala faktor usia, menurunnya fungsi penglihatan, pendengaran dan daya ingat menjadi tantangan kita sendiri. Namun Ummi bangga dengan semangat ibu-ibu yang mau belajar.

Usai mengaji, mereka juga diajarkan ilmu agama dengan cara mengobrol santai. Mereka diajarkan praktek penyelenggaraan jenazah dan menghafal juz amma.(**).

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan